Intip Perbandingan Skutik Terlaris Honda


Mas bero…

Di tahun 2019 kali ini, PT. Astra Honda Motor (AHM) berhasil membuat gebrakan yang bikin siapapun geleng geleng kepala, kenapa? karena AHM berhasil menelurkan dua skutik nya disaat bersamaan di event GIIAS 2019 kemarin.

Di kelas 150 cc ada Honda ADV 150 yang sempat viral bahkan jadi trending topik di youtube channel yang dibahas sama om iwanbanaran , nah untuk di kelas skutik entry level, ada Honda Genio yang mengusung mesin dengan kapasitas 110 cc. Sekilas motor ini seperti Honda Scoopy tapi enteng nya ga kalah seperti Honda Beat lho (ini yg admin rasakan waktu test ride di MPM Learning Center Sidoarjo), jadi bisa di andalkan waktu nyelip di tengah kemacetan.

Nah, yang menarik kali ini meskipun sama – sama mengusung mesin 110 cc tetapi pasti ada perbedaan nya dong antara Honda Beat sama Honda Genio?

Varian dan Warna :
Honda Genio disajikan dalam bentuk CBS dan CBS-ISS. Semenatara pilihan warnanya cukup beragam, mewakili banyak selera: Trendy Black, Trendy Black Red, Trendy White, Trendy White Blue, Trendy White Red dan Fabulous Matte Black tersedia pada tipe CBS-ISS. Sementara yang CBS, disaji kelir Smart Black, Smart Black Red, Smart Red, Smart Sliver dan terakhir Smart White Blue.

27aecb20-39ee-4e6f-bed5-2c66071d14d3

Honda Beat lebih banyak dalam menyajikan warna, sekitar ada delapan warna yang bisa dipilih untuk dipinang. Tipe CW alias terendah, dilabur kelir putih (Dance White) dan hitam (Hard rock Black). Lantas CBS, bisa dipilih dalam warna merah-putih, garage black, dan biru-putih. Dan yang tertinggi, CBS-ISS, tersaji dalam kelir hitam-biru, fusion magenta black, serta soul red black. Adapun varian Beat Street yang diberi warna silver dan matt black. Tampilan versi Street ini yang bikin beda yaitu pada stangnya, cocok untuk pecinta alam yang suka main trabasan pake skutik.

Fitur :
1. Honda Genio dalam fitur kali ini lebih unggul dari Honda Beat. Dikarenakan Honda Genio sudah mengadopsi fitur yang lebih canggih sekaligus fungsional. Beberapa fitur dari Honda Genio adalah sudah dilengkapi full LED headlight yang cukup terang dan hemat daya. Namun tidak pada sein dan stoplampnya. Ada pula bagasi 14 liter beserta soket 12V untuk mengisi daya gawai. Hal-hal ini tak ada di Beat varian manapun. Berikutnya, panel instrumen sudah digital dengan warna monokrom dan tertera indikator ECO. ACG starter serta parking brake lock juga sudah hadir.

2. Honda Beat sayangnya masih mengadopsi tekhnologi lama alias konvensional, dimana dari beberapa fiturnya jelas tertinggal jauh dengan fitur Honda Genio yang sama –  sama mengusung mesin berkapasitas 110cc.

Tekhnis dan Kapasitas Mesin :
Nah, ini yang paling menarik untuk di bahas sebetulnya. Honda Genio sudah dibekali dengan konstruksi utama terbaru yang disebut eSAF, tak dimiliki motor Honda manapun. Rangka ini diklaim jauh lebih ringan, memiliki tingkat kenyamanan dan pengendalian yang baik. Sebagai informasi, modelnya bukan seperti pipa besi, melainkan pipih. Namun jenisnya masih sama-sama underbone.Mesin-Honda-Genio-110.jpg

Mesin-Honda-Genio-110a_ori

Honda Genio seperti yang kita tau bahwa skutik ini sudah dibekali mesin berkapasitas 110cc SOHC PGM-FI, sama seperti Honda Beat tetapi ada beberapa bagian yang bikin Honda Genio ini sedikit lebih unggul dari Honda Beat. Di dapur pacu, Honda Genio sudah dibekali diameter dan langkahnya sebesar 47×63,1mm serta rasio kompresi lebih padat, 10:1. Hasilnya output Genio lebih besar, berdaya 8,8HP/7.500rpm dan torsi 9,3Nm/5.500rpm.

82955.jpg

Untuk Honda Beat sendiri, sudah dibekali mesin berkubikasi bersih 108,2cc SOHC PGM-FI. Diameter silinder sebesar 50mm dan panjang langkah 55,1mm. Plus rasio kompresi sebesar 9,5:1. Hal ini membuatnya bertenaga lebih kecil, 8,4HP/7.500rpm dan torsi 9Nm/6.500rpm.

Desain :
Kalau bicara soal desain, tentunya juga bicara soal selera pastinya. Honda Genio sekilas memang mirip seperti Honda Scoopy tapi lebih terlihat ramping dan seksi serta lebih terlihat kekinian seperti motor jaman sekarang. Berbeda lagi pada Beat maupun Beat Street. Keduanya mengadopsi desain tajam-tajam di fasad depan. Pun menjalar hingga ke belakang.

38440-honda-beat-pop-espw644

Bicara tentang bobot, Genio juga terbukti lebih ringan. Versi CBS hanya 89kg dan CBS-ISS 90kg. Sedangkan Beat 92kg (CBS), 93kg (CBS-ISS), dan Beat Street 94kg. Hal ini tentunya berpengaruh terhadap kepraktisan mengendara sehari-hari. Soal dimensi, keduanya tak jauh berbeda. keduanya punya jarak jok ke tanah yang ramah untuk postur tubuh standar.

Harga : 
Banderol Honda Beat jauh lebih ekonomis. Mulai dar Rp 16,068 juta hingga 16,793 juta untuk varian Street. Menjadikannya skutik termurah yang dimiliki Honda saat ini. Sementara Genio, dijual pada rentang Rp 17,2-17,7 juta OTR Jakarta.

Jadi kembali lagi masalah selera, feel berkendara dan kenyamanan dalam berkendara mas bro. Mau pilih Honda Genio ataupun Honda Beat, bebas yang penting jangan lupa tetep safety dan santun di jalan.

Tinggalkan komentar

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.